Sabtu, 17 Juli 2010

Pindahan...!

Hijrah bertahap. Stasiun kerja yang tadinya dipusatkan di ruang guru, tahun ini disebar ke kelas-kelas. Ini berarti segala peralatan dan barang-barang guru harus disingkirkan dari ruang guru. Boleh dibawa pindah ke kelas, atau disortir untuk tetap digunakan ataupun dibuang.
Hari Sabtu ini, kesibukan kami di sekolah cukup tersita dengan kegiatan pindahan. Aku yang 'kaya-raya' (ehm), kerepotan sendiri memindahkan barang-barang ke kelas. Maklumlah, selama 3 tahun masa tinggalku di sekolah ini, aku belum pernah pindah cubicle, sementara benda-benda yang kubawa ke meja kerjaku itu semakin banyak saja. Tidak hanya benda-benda yang biasa kugunakan sehari-hari, tapi juga berbagai inventaris ruang seni hingga hasil karya anak-anak, yang makin lama tentu saja semakin menggunung dan terancam akan menenggelamkanku :p
Pagi ini kucicil sedikit demi sedikit untuk kupindahkan ke kelas. Kusempatkan untuk memilah dan memilih kertas-kertas yang sekiranya masih bisa dimanfaatkan. Sebagian lagi, hm... kelihatannya boleh juga untuk kubawa pulang. Hey!!! Ini memang benda-benda pribadi yang sempat kubawa ke sekolah. Jadi sekarang, cukup tersedia ruang untuk benda-benda yang benar-benar milik sekolah. Siap-siap... kelasku bisa penuh sesak nih ;)

Rabu, 14 Juli 2010

Aktivitas Sekolah, Mulai Lagi. Semangat!

Mulai Senin tanggal 12 Juli lalu, aku mulai menjalani kembali hari-hari sebagai guru di sekolah dasar bersistem semi-full day. Anak-anak dijadwalkan pulang sekolah pukul 14.40. Ini berarti mereka menjalani 1 kali waktu shalat di sekolah, plus makan siang tentunya.
Sebagai wali kelas kelas 2 SD, aku harus mendampingi anak-anak selama mereka makan, memastikan mereka makan nasi cukup banyak, lengkap dengan sayur dan lauk. Untuk membujuk mereka, makan waktu, tentunya... Di hari pertama, aku sampai tak sempat makan siang! Capek iya, lapar pula. Nelangsa rasanya :( Besok-lusa, kupastikan aku HARUS ikut makan bersama mereka. Kerja tetap, tapi makan siang tak boleh lupa dong. ;) Gurunya harus sehat juga dong, supaya bisa tetap mendampingi mereka dengan penuh semangat, menjalani hari-hari bersekolah ini. Yuk, semangat!!!

Rabu, 07 Juli 2010

Persiapan FDoS

Pekan ini, guru-guru sudah harus masuk kerja lagi, sementara murid-murid akan serentak masuk pekan depan, tanggal 12 Juli 2010. Kenapa gurunya harus mulai kerja sepekan sebelum murid-muridnya? Persiapan hari pertama sekolah, tentunya. Menyusun sistem (bila ada yang baru), menyiapkan kelas untuk menyambut murid-murid, dan sebagainya, dan sebagainya. Siap? Yuk... siapkan semangat baru, songsong tahun pelajaran baru. Semoga langkah ke depan akan lebih mantap, lebih maju, lebih laju, dan selalu diiringi limpahan barakah dari Allah SWT tentunya. Amiin.
3 hari pertama akan dimulai dengan FDoS, First Days of School, semacam orientasi untuk memulai tahun pelajaran baru. Setelah sekian lama liburan, tentu harus ada penyesuaian kembali dengan irama sekolah. Kelas baru, murid baru, guru baru, yuk, siapkan semangat baru!!!

Origami Balon

Tampak simpel. Aktivitas ekskul kita di hari yang lalu. Pertemuan pertama di tahun ajaran baru setelah libur 2 bulanan. Mengulang aktivitas ...