Menutup tahun pembelajaran ini. Usai ujian kenaikan kelas atau Semestral Assessment 2 di sekolah kami, disambung dengan masa Checking Answer Script atau ujian susulan bagi yang sebelumnya berhalangan. Hectic juga sih, di dua hari itu. Pertengahan minggu, field trip ke Kidzania sudah dijadwalkan. Seru, dengan berbagai 'insiden'. Tapi cerita tentang itu akan aku tulis di blog posting yang lain ya. Kamis dan Jumat, 13 & 14 Juni 2013, saatnya menjalani event tahunan di sekolah kami, Sport & Art Day.
Hari Kamis diawali dengan Fun Bike & Fun Run, yang dilanjut dengan mendekorasi layangan. Seru-seruan. Ada yang memang sungguh-sungguh mendekorasi, membuat layangannya jadi cantik, tapi tak sedikit yang sekedar membuat lukisan (bukan) abstrak di atas layangan mereka. Tapi serunya sih seru aja. Sesi siang diisi dengan kegiatan menerbangkan layangan. Sayang, cuaca kurang bersahabat. Mendung tak berangin. Anak-anak berlarian tak karuan, tak jarang saling tabrak dalam upaya mereka untuk menerbangkan layang-layang.
Hari Kamis diawali dengan Fun Bike & Fun Run, yang dilanjut dengan mendekorasi layangan. Seru-seruan. Ada yang memang sungguh-sungguh mendekorasi, membuat layangannya jadi cantik, tapi tak sedikit yang sekedar membuat lukisan (bukan) abstrak di atas layangan mereka. Tapi serunya sih seru aja. Sesi siang diisi dengan kegiatan menerbangkan layangan. Sayang, cuaca kurang bersahabat. Mendung tak berangin. Anak-anak berlarian tak karuan, tak jarang saling tabrak dalam upaya mereka untuk menerbangkan layang-layang.
Kite Decorating. Pic: courtesy of Fauziah Hasny. |
Setiap pos dirancang untuk melatih atau mengembangkan salah satu potensi anak. Mungkin tidak secara akademis, tapi ada nilai positif yang ingin dikembangkan dari seluruh rangkaian aktivitas ini. Anak-anak bolak-balik bertanya mengenai pelajaran yang nggak dimulai-mulai, atau bahwa betapa menyenangkannya hari itu karena 'tidak ada pelajaran'. Ah... mereka belum menyadari bahwa ada pelajaran lain yang secara tidak disadari telah mereka pelajari dalam rangkaian kegiatan hari itu.
Pada intinya, ini dia pos-pos yang secara beruntun didatangi oleh seluruh kelompok:
Sondah (hop skotch). Ini adalah aktivitas yang sebetulnya sudah biasa dilakukan anak-anak. Mereka cukup familiar dengan salah satu bentuk/skema permainan sondah ini. Dalam kesempatan ini, sebagai salah satu penjaga pos, kukenalkan satu jenis sondah yang lain. Dulu kita menyebutnya sondah payung. Ya... sebut saja begitu. Kubuat skemanya di lantai koridor, dan siap menyambut anak-anak yang berkunjung ke pos satu. Mereka bersemangat untuk mengetahui aturan mainnya dan berusaha mengikutinya. Aku yang ngasih contoh (untuk 13 kelompok, gitu, dan tak jarang aku mesti ngasih contoh lebih dari sekali lompat-lompat di situ), end up with gemporness at the end of the day :p Peggeeeel, asli.
pics: courtesy of Bintu Qomar |
Seluruh rangkaian kegiatan ini, mengandung ragam nilai positif yang ingin kami kembangkan dari murid-murid kami. Melalui kegiatan ini mereka belajar menjalin kerjasama, memupuk sportivitas, meningkatkan daya juang dan kerja keras, belajar tekun dan sabar, serta banyak lagi yang lainnya. Lelah fisik di akhir hari, akan terbayar di kemudian hari ketika potensi positif ini muncul dari murid-murid kami. Semoga berkah, anak-anakku. Semangat selalu!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar